Sinopsis Film The Throne

 
Sumber Gambar : https://m.imdb.com

Informasi Detail :
Judul Film : The Throne
Negara : Korea
Dirilis : 16 September 2015
Produser : Cho Chul Hyun, Oh Seung-hyeon, Lee Song-won
Sutradara : Lee Joon-ik
Durasi : 125 menit


Pemeran :
• Song Kang-ho - Raja Yeongjo
• Yoo Ah-in - Putra Mahkota Sado
• Moon Geun-young - Nyonya Hyegyeong
• Shin Soo-yeon - Nona muda Hyegyeong
• Jeon Hye-jin - Permaisuri Yeong


Sinopsis :
   Film ini menceritakan tentang Raja Yeongjo yang bercita - cita menjadi Raja yang sempurna karena latar belakangnya yang ternodai. Ibunya berasal dari kelas bawah, dan adanya desas - desus bahwa dia membunuh kakak laki - lakinya untuk menjadi Raja.

   Raja Yeongjo kemudian memiliki seorang Putra di usia yang sudah lanjut. Dia menunjuk Pangeran Kecil tersebut sebagai Putra Mahkota dengan harapan yang tinggi untuk Putra Mahkota, tetapi Putra Mahkotanya lebih peduli pada seni bela diri, dan lukisan daripada fokus pada studinya.

   Sementara itu, Putra Mahkota merindukan seorang Ayah yang baik hati daripada seorang Raja yang tegas. Hubungan antara Raja, dan Putra Mahkota menjadi hancur karena ketidak cocokan dari harapan mereka yang berbeda sampai ke prinsip.



Referensi :
1. https://www.tribunnewswiki.com
2. https://en-m-wikipedia-org

Post a Comment for "Sinopsis Film The Throne "