Sinopsis Film Pendekar Tongkat Emas

 
Sumber Gambar : https://m.imdb.com


Informasi Detail :
Judul Film : Pendekar Tongkat Emas
Negara : Indonesia 
Dirilis : 18 Desember 2014
Produser : Mira Lesmana
Sutradara : Ifa Isfansyah
Durasi : 112 menit


Pemeran :
• Eva Celia - Dara
• Nicholas Saputra - Elang
• Reza Rahadian -  Biru
• Tara Basro - Gerhana
• Aria Kusumah - Angin
• Christine Hakim - Cempaka
• Slamet Rahardjo - Dewan Datuk Bumi Persilatan


Sinopsis :
   Film ini menceritakan tentang Padepokan Silat Emas yang merupakan tempat perguruan silat yang telah melahirkan banyak pendekar untuk menjaga keamanan suatu kerajaan. Padepokan tersebut dipimpin seorang pendekar sakti bernama Cempaka.

   Sama seperti nama perguruannya, Cempaka juga memiliki senjata dengan kekuatan sangat mematikan yaitu Tongkat Emas. Namun, karena usia yang sudah mulai tua, Cempaka berencana mewariskannya kepada salah satu dari empat muridnya.

   Keempat murid tersebut harus berkompetisi untuk mendapatkan Tongkat Emas dari Cempaka. Masing - masing murid memiliki karakter berbeda - beda ketika mereka semua berkompetisi memperebutkan warisan pusaka dari sang Guru.

   Terjadilah pembunuhan, dan pengkhianatan. Sang Tongkat Emas pun jatuh di tangan yang salah sehingga menimbulkan kekacauan di dunia persilatan. Dalam perjalanannya, mereka bertemu seseorang yang diam - diam telah menguasai jurus Tongkat Emas, seseorang tersebut bernama Elang.



Referensi :
1. https://www.kompas.com
2. https://id.m.wikipedia.org

Post a Comment for "Sinopsis Film Pendekar Tongkat Emas "