Sinopsis Film The Sacred Riana 2: Bloody Mary

Sumber Gambar : https://m.imdb.com


Daftar Sinopsis :
The Sacred Riana 2


Informasi Detail :
Judul Film : The Sacred Riana 2: Bloody Mary
Negara : Indonesia
Dirilis : 28 Juli 2022
Produser : Muhammad Hananto
Sutradara : Billy Christian
Durasi : 103 menit


Pemeran :
• The Sacred Riana - Riana
• Jessiana Maririera Pariston - Riana kecil
• Aura Kasih - Bu Klara
• Elina Joerg - Elsa
• Shenina Cinnamon - Merry
• Aisyah Aqilah Azhar - Nina
• Ciara Nadine Brosnan - Anggi
• Carolina Passoni Fattori - Bloody Mary
• Sharon Sahertian - Ana
• Anindhita Asmarani - Asia
• Roweina Oemboh - Bu Martha
• Helene Kamga - Rika
• Brooklyn Alif Rea - Arwah Riani
• Astrid - Santi
• Edward Murray, dan Milan Barcis - Pemuda Bloody Mary
• Oma Atik - Dukun tua wanita
• Armando Jordy - Ega
• Prabu Revolusi - Januar
• Citra Prima - Irma
• Frisly Indigo - Layla


Sinopsis :
   Film ini menceritakan tentang Riana yang kehilangan semangat hidup sejak kehilangan bonekanya yakni Riani. Riana pun mendapatkan kabar bahwa boneka itu kini berada di sebuah asrama perempuan bernama Elodia.

   Mendengar informasi tersebut, Riana lalu meminta untuk pindah ke sekolah Elodia kepada kedua orangtuanya. Berharap Riana kembali ceria seperti sediakala, kedua orangtua Riana pun menuruti permintaan Riana tersebut.

   Sayangnya, asrama Elodia ternyata merupakan sekolah yang cukup aneh. Dengan peraturan yang sangat ketat, sekolah ini bahkan meletakkan 100 cermin di sepanjang lorong asrama. Tujuannya, agar para siswi yang hendak melanggar aturan merasa malu melihat refleksi mereka di cermin, dan membatalkan tindakannya.

   Sayangnya, kondisi demikian malah melahirkan sekelompok perundung yang gemar melakukan tindakan ganjil dengan menggunakan cermin yakni permainan Bloody Mary. Bloody Mary adalah ritual pemanggilan setan kuno yang menggunakan media cermin.

   Bukannya menyenangkan, dan dapat melepaskan stress, permainan ini malah memanggil arwah sungguhan yang kemudian mengancam keselamatan para siswi di asrama Elodia. Di tengah kepanikan, boneka Riani pun dianggap sebagai dalang di balik petaka tersebut.



Referensi :
  1. https://id.m.wikipedia.org
  2. https://jurnalgaya.pikiran-rakyat.com
  3. https://m.imdb.com

Post a Comment for "Sinopsis Film The Sacred Riana 2: Bloody Mary"